Pelatihan K3 Operator Crane bertujuan untuk mempersiapkan ahli-ahli operator crane yang dapat mencegah kemungkinan terjadinya kecelakaan kerja saat pengoperasian crane. Pelatihan K3 Operator Crane merupakan suatu kualifikasi dan syarat-syarat bagi Operator Crane sesuai dengan Peraturan Menteri Tenaga Kerja R.I. No. PER.09/MEN/VII/2010 tentang Operator dan Petugas Pesawat Angkat dan Angkut.
DASAR HUKUM PELATIHAN K3 OPERATOR CRANE
Pelatihan K3 Operator Crane ini merupakan implementasi dari peraturan sebagai berikut:
- Undang-Undang No. 01 Tahun 1970
- Permenaker No. 01/Men/1989
- Permenaker No. 05/Men/1985
- Permenaker No. 09/Men/2010
SASARAN PROGRAM PELATIHAN K3 OPERATOR CRANE
Peserta Pelatihan K3 Operator Crane, setelah mengikuti Pelatihan K3 Operator Crane diharapkan dapat:
- Mengendalikan bahaya penyebab terjadinya kecelakaan dengan mengenal dan mengevaluasi sumber bahaya yang mungkin terdapat ditempat kerja
- Meningkatkan pengetahuan, keterampilan, tanggung jawab dan disiplin dalam pengoperasian crane
- Mengetahui dan memahami prosedur pengoperasian crane yang aman
MATERI PELATIHAN K3 OPERATOR CRANE
Peserta Pelatihan K3 Operator Crane akan mendapatkan materi berupa:
- Kebijakan dan dasar-dasar K3
- Undang-undang No. 01 Tahun 1970
- Permenaker No. 05/Men/1985
- Permenkaer No. 09/Men/2010
- Pengetahuan dasar keran angkat
- Pengetahuan dasar motor penggerak
- Pengetahuan dasar kelistrikan
- Perangkat keselamatan kerja (safety device)
- Tali kawat baja
- Alat bantu angkat dan pengikatan
- Sebab-sebab kecelakaan dan penanganannya
- Menghitung berat beban
- Pengoperasian aman
- Perawatan dan pemeriksaan harian
- Praktek
BERKAS PERSYARATAN PELATIHAN K3 LISTRIK
- Mengisi Formulir Pendaftaran
- Pendidikan Minimal D-3 / S-1
- Menyerahkan photo copy ijazah terakhir
- Photo copy Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Menyiapkan pas photo ukuran 4×6 dan 2×3 masing-masing 3 lembar (background merah)
INSTRUKTUR PELATIHAN K3 OPERATOR CRANE
Pelatihan K3 Operator Crane akan difasilitasi oleh para instruktur senior dari KEMNAKER dan instruktur yang berkompeten dan berpengalaman di bidangnya yang sudah sering memberikan materi dalam setiap penyelenggaraan Training K3 Operator Crane.
SERTIFIKAT PELATIHAN K3 OPERATOR CRANE
Bagi peserta Pelatihan K3 Operator Crane yang memenuhi kriteria kelulusan, akan mendapatkan Sertifikat, Lisensi dan Buku Kerja Operator yang diterbitkan oleh KEMNAKER R.I.